Universitas Bhayangkara Jakarta
Raya (Ubhara Jaya) sebagai salah satu Perguruan Tinggi Swasta yang berada
dibawah pembinaan Yayasan Brata Bhakti sebagai badan penyelenggaranya,
berkewajiban mewujudkan tujuan pendidikan nasional dengan Visi dan Misi nya bagi
mendukung keberhasilan tugas Kepolisian Negara Republik Indonesia khususnya dan
pengembangan kualitas hidup bermasyarakat berbangsa dan benegara pada umumnya.
Universitas Bhayangkara Surabaya adalah
sebuah perguruan tinggi di Surabaya yang statusnya
milik Yayasan Brasa Bhakti Daerah Jawa Timur.
Menyiapkan peserta didik agar
menjadi lulusan yang berkualitas dan bernurani melalui penyediaan program
pendidikan yang jelas dan terfokus sehingga dapat menerapkan dan memajukan ilmu
pengetahuan, teknologi, serta seni dengan memperhatikan aspek sekuriti dan
wawasan kebangsaan.
Mendorong dan mendukung peran aktif
semua tenaga pendidik untuk melaksanakan penelitian dan pengabdian kepada
masyarakat demi tercapainya masyarakat yang tertib, adil, aman dan sejahtera
pada umumnya dan mendukung tugas kepolisian Negara Republik Indonesia pada
khususnya.
Mengembangkan tata kelola perguruan
tinggi yang akuntabel sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku melalui
pengembangan sumberdaya finansial yang mandiri dan mampu menciptakan stabilitas
dan perkembangannya penyelenggaraan pendidikan.
Memperkuat peran sebagai penyelenggara pendidikan tinggi, melalui pengembangan kerjasama dengan pengguna lulusan, lembaga dan asosiasi profesi baik dari dalam maupun luar negeri, sehingga lulusan dapat memperoleh keahlian pada tingkat profesional.
Fakultas dan Program Studi
Fakultas Ilmu Komputer
Fakultas Hukum
- Ilmu Hukum
Fakultas Ekonomi dan Bisnis
- Manajemen
- Akuntansi
Fakultas Teknik
- Teknik Industri
- Teknik Kimia
- Teknik Lingkungan
- Teknik Perminyakan
Fakultas Komunikasi
Fakultas Psikologi
Fakultas Ilmu Pendidikan
- Pendidikan Guru Sekolah Dasar
- Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Pascasarjana
- Magister Hukum
- Magister Manajemen