Universitas Gadjah Mada adalah universitas berkelas
dunia yang menjadi pelopor perguruan tinggi nasional berkelas dunia yang unggul
dan inovatif.
Universitas Gadjah Mada merupakan universitas negeri di
Indonesia yang didirikan oleh Pemerintah Republik Indonesia pada tanggal 19
Desember 1949 berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 1949 tentang
Peraturan Tentang Penggabungan Perguruan Tinggi Menjadi Universiteit tanggal 16
Desember 1949.
Selain menjadi salah satu daerah yang kaya akan budaya,
Yogyakarta juga menjadi tempat yang banyak dituju oleh para pelajar di seluruh
Indonesia. Universitas Gadjah Mada memang menjadi kampus yang sangat diperhitungkan
kualitasnya, baik dalam skala nasional maupun internasional lho, Sobat Poil!
Sebagai contoh, menurut pemeringkatan QS untuk Graduate Employability 2019, UGM
berada pada peringkat 301-500 universitas terbaik dunia. Sementera itu, kampus
ini juga masuk dalam pemeringkatan universitas terbaik versi The Times Higher
Education (THE) 2020 dalam peringkat 1001+ dunia. Universitas yang dikenal
sebagai kampus biru itu mempunyai 18 fakultas, satu sekolah vokasi, dan satu
sekolah pascasarjana dengan jumlah program studi mencapai 265. So, buat kamu
yang ingin melanjutkan pendidikan kuliah di kampus kece ini, mari simak
fakultas yang ada di Universitas Gadjah Mada.
Fakultas
Berikut ini adalah fakultas-fakultas dan jurusan-jurusan yang
ada di UGM
Fakultas Biologi
Fakultas Ekonomika dan Bisnis
- Jurusan Ilmu Ekonomi
- Jurusan Manajemen
- Jurusan Akuntansi
Fakultas Farmasi
Fakultas Filsafat
Fakultas Geografi
- Jurusan Geografi dan Ilmu Lingkungan
- Jurusan Kartografi dan Penginderaan Jauh
- Jurusan Pembangunan Wilayah
Fakultas Hukum
Fakultas Ilmu Budaya
- Jurusan Pariwisata
- Jurusan Antropologi
- Jurusan Arkeologi
- Jurusan Sastra Asia Barat
- Jurusan Ilmu Sejarah
- Jurusan Sastra Indonesia
- Jurusan Sastra Inggris
- Jurusan Sastra Jepang
- Jurusan Bahasa Korea
- Jurusan Sastra Nusantara
- Jurusan Sastra Prancis
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
- Jurusan Politik dan Pemerintahan (sebelum tahun 2010 bernama Jurusan Ilmu Pemerintahan)
- Jurusan Hubungan Internasional
- Jurusan Manajemen & Kebijakan Publik (sebelum tahun 2010 bernama Jurusan Ilmu Administrasi Negara)
- Jurusan Komunikasi
- Jurusan Sosiologi
- Jurusan Pembangunan Sosial & Kesejahteraan (sebelum tahun 2010 bernama Jurusan Sosiatri)
Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK)
- Jurusan Pendidikan Dokter
- Jurusan Ilmu Keperawatan
- Jurusan Gizi Kesehatan
Fakultas Kedokteran Gigi
- Jurusan Pendidikan Dokter Gigi
- Jurusan Ilmu Higiene Gigi (Sebelumnya bernama Ilmu Keperawatan Gigi)
Fakultas Kedokteran Hewan
Fakultas Kehutanan
- Jurusan Manajemen Hutan
- Jurusan Budidaya Hutan
- Jurusan Teknologi Hasil Hutan
- Jurusan Konservasi Sumberdaya Hutan
Fakultas MIPA (Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam)
- Jurusan Fisika
- Jurusan Kimia
- Jurusan Matematika
- Jurusan Ilmu Komputer
- Jurusan Elektronika dan Instrumentasi
- Jurusan Geofisika
- Jurusan Statistika
- Jurusan Aktuaria
Fakultas Pertanian
- Jurusan Budidaya Pertanian
- Jurusan Perlindungan Tanaman
- Jurusan Tanah
- Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian
- Jurusan Mikrobiologi Pertanian
- Jurusan Perikanan
Fakultas Peternakan
- Jurusan Nutrisi dan Makanan Ternak
- Jurusan Produksi Ternak
- Jurusan Sosial Ekonomi Peternakan
- Jurusan Teknologi Hasil Ternak
Fakultas Psikologi
- Jurusan Psikologi
Fakultas Teknik
- Jurusan Arsitektur
- Jurusan Teknik Fisika
- Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota
- Jurusan Teknik Elektro
- Jurusan Teknologi Informasi
- Jurusan Teknik Geologi
- Jurusan Teknik Geodesi
- Jurusan Teknik Mesin
- Jurusan Teknik Nuklir
- Jurusan Teknik Industri
- Jurusan Teknik Kimia
- Jurusan Teknik Sipil
Fakultas Teknologi Pertanian
- Jurusan Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian
- Jurusan Teknik Pertanian
- Jurusan Teknologi Industri Pertanian
Sekolah Vokasi
- Komputer dan Sistem Informasi
- Teknologi jaringan (D4)
- Rekam Medis
- Bidan Pendidik (D4)
- Agroindustri
- Pengelolaan Hutan
- Kesehatan Hewan
- Elektronika dan Instrumentasi
- Metrologi dan Instrumentasi
- Teknik Elektro
- Teknik Mesin
- Teknik Sipil
- Teknik Geomatika
- Sistem Informasi Geografi dan Penginderaan Jauh
- Ekonomika Terapan
- Akuntansi
- Manajemen
- Kearsipan
- Bahasa Mandarin
- Bahasa Korea
- Bahasa Jepang
- Bahasa Inggris
- Bahasa Prancis
- Kepariwisataan